Senin, 19 September 2016
Jumlah Pengangguran di Jawa Barat Kian Meningkat
GULA77 - Jumlah pengangguran di Jawa Barat tercatat sampai Agustus 2016 mencapai 1,89 juta. Angka tersebut naik dibanding jumlah pengangguran tahun sebelumnya sebanyak 1,79 juta. Banyak faktor yang menyebabkan masih tingginya jumlah pengangguran.
Di antaranya membludaknya pencari kerja per tahunnya, rata-rata mencapai 350 ribu sampai 400 ribu orang. Banyaknya pencari kerja tidak sebanding dengan serapan atau lowongan pekerjaan. Diperkirakan jumlah pencari kerja yang terserap dalam dunia kerja per tahunnya hanya sekitar 60 persen.
Menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Jabar, Ferry Sofwan Arif jumlah pengangguran naik terutama di sejumlah kota besar yang ada di Jabar, seperti di wilayah Bandung Raya, Sukabumi, dan Bogor. Kondisi ini dampak banyaknya warga yang datang ke wilayah perkotaan untuk mencari pekerjaan.
“Pemprov kini berupaya meningkatkan penyerapan tenaga kerja melalui kegiatan bursa kerja atau (job fair) di daerah. Kami juga memberikan pelatihan kepada lulusan SMK melalui balai latihan kerja (BLK) agar mempunyai keahlian yang dibutuhkan dunia kerja,” ungkap Ferry belum lama ini dalam sebuah kegiatan di Sukabumi.
Sementara, jumlah pengangguran di Kota Sukabumi mencapai sekitar 30 ribu orang atau 11 persen dari jumlah penduduk. Pemkot menargetkan penyerapan tenga kerja sebanyak 25 ribu per lima tahun atau 5.000 orang per tahun.(poskota)
PKL Menunggak Retribusi Hingga Rp 300 Juta
Tangkap Narkoba, Mobil Polisi Dirusak Massa
Nabila Putri : Aa Gatot Personalnya Baik
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar